Kalau burung yang satu ini kamu sudah kenal belum?
Hah, masa sih kamu belum kenal! Ya sudah, aku kasih tau
Burung ini bernama BURUNG GAGANG-BAYAM TIMUR, burung ini adalah burung yang memiliki ukuran panjang tubuh sekitar 37 cm. Spesies dari famili Recurvirostridae ini merupakan burung yang biasa hidup berpasangan atau dalam kelompok kecil.
Sekarang kita pelajari, di mana sih habitat burung ini? OK! Aku jelasin. Habitat burung yang mempunyai spesies H. himantopus (disputed) ini, adalah di rawa payau, rawa tawar, danau dangkal, tepi sungai, sawah, beting lumpur, dan tambak garam. Di habitatnya, burung gagang-bayam timur ini suka sekali memakan invertebrata kecil.
Selanjutnya, kita pelajari cara berkembang biaknya, ya! Tenang, aku akan jelasin dengan ikhlas, he 3x. Burung ini berkembang biak dengan cara bertelur (ovipar). Musim berkembang biak burung ini terjadi pada sekitar bulan Mei-Agustus, ia akan bertelur sebanyak 3-4 butir.
Nah, kalau kamu ingin melihat burung ini di alamnya, kamu harus tau ciri khusus yang dimiliki burung ini dulu, biar enggak keliru sama burung yang lain. Nih, ciri khususnya :
1) Bulu berwarna hitam dan putih.
2) Kaki panjang berwarna merah jambu.
3) Kepala dan tubuh putih, sedangkan sayap, tengkuk, leher belakang berwarna hitam.
4) Iris berwarna merah jambu.
5) Paruh berwarna hitam.
Sekarang sudah paham, kan! Kalau enggak paham kamu sungguh ‘TERLALU’, ntar dimarahin bang Roma, loh. He..he..he..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar